Dec 15, 2008

Hitung Berat Ideal untuk S60 3rd

Udah berhari-hari berkutat dengan java akhirnya agak bosen juga, karena hari minggu akhirnya saya putuskan untuk mencoba hal baru (walaupun gak ada hubungannya mau minggu, senin atau selasa lahh wong blom ada kerjaan yang jelas). Sekitar jam 5 bangun tidur, sholat trus seperti biasa buka komputer, karena speedy di jam segini klo download bisa sampe 100kbps. Akhirnya download 2 aplikasi yang memang sudah beberapa waktu tertunda karena kata pak wahyu harus fokus dengan All In Sekolah, yaitu Carbide.c++ 2.0 yang sekarang sudah gratis, dan Symbian SDK 3rd yang murni bukan MR atau FP1. Selesai download saya lihat waktu sudah menunjukan jam 7 lebih, agak khawatir dengan penggunaan speedy hari ini dan memang sudah beberapa hari tidak lihat counter akhirnya saya cek counter dari penggunaan speedy dan memang benar saya sudah menggunakan hampir 22 jam sampe tanggal ini, wahhh kayaknya mulai besok sudah harus puasa senen kemis nich make speedy-nya.
Mulai bosen make komputer dan koneksi internet sudah harus diputus, iseng-iseng nonton TV lahhh seperti biasa dan nonton kartun. Beberapa waktu terlewat keluar iklan untuk perhitungan berat badan ideal, yang kalau gak salah harus registrasi dengan sms ke 9877 atau kemana lupa. Trus timbulah pemikiran ngaco "Masa mau ngitung berat badan saja harus registrasi", akhirnya dengan semangat ngaco saya pengin mencoba juga merasakan Carbide.c++ 2.0 digabung dengan Symbian SDK 3rd dan ARM compiler saya yang baru dan pengin membuat apliasi penghitung berat badan ideal. Install punya install semua resource yang saya butuhkan untuk pengembangan aplikasi symbian kelar juga, sekarang giliran saya untuk membuat aplikasi ngaco penghitung berat badan. Baru dapat beberapa click dan merubah beberapa properti di Carbide.c++ anak saya si keysha nangis minta main game cashflow for kids kepunyaan keyosaki, akhirnya saya ngalah dech. Beberapa saat akhirnya keysha bosen juga trus niggalin komputer, kesempatan itu akhirnya saya gunakan untuk nerusin aplikasi perhitungan berat badan. Click sana click sini, drag sana drag sini akhirnya UI dari aplikasi selesai, sekarang giliran saya untuk membuat kelakukan dari aplikasi penghitung berat badan. Karena gak tahu gimana perhitungan berat badan dengan terpaksa saya harus membuka internet lagi dan saya dapatkan rumus seperti di bawah
Jika umur lebih dari 30 tahun
-> Rumus adalah tinggi badan dikurangi 100 (tinggi_badan - 100)
Jika umur kurang atau sama dengan 30 tahun
-> Rumus adalah tinggi badan dikurangi 100 dikurangi lagi 10% dari tinggi badan dikurangi 100 (tinggi_badan - 100 - (10% * tinggi_badan - 100))
Berbekal rumus tersebut akhirnya jadilah aplikasi ngaco untuk menghitung berat badan ideal, yang dapat di download di :
ARMV5 sis sisx
GCC sis sisx
Untuk menggunakan aplikasi tersebut gunakan langkah berikut (saya kasih cara menggunakan karena aplikasinya bener-bener kacau) :
1. Install aplikasi di HP symbian S60 3rd, dan kalau berhasil akan terdapat short-cut yang kurang lebih seperti berikut.


2. Dari menu "Options" pilih "Edit".


3. Masukan data sesuai dengan keadaan calon korban.


4. Untuk menghitung dari menu "Options" plih save.


5. Akan terdapat information note yang memberitahukan apakah berat badan si korban sudah ideal atau belum.


Karena ini adalah aplikasi ngaco, dan mbuatnya juga dalam keadaan ngaco, jadi mungkin saja hasilnya akan ngaco karena belum pernah saya coba di HP sungguhan apakah aplikasi ini jalan atau tidak karena saya tidak punya HP dengan sistem operasi symbian S60 3rd. Jadi kepada siapapun yang berniat berbaik hati untuk mencoba aplikasi saya, saya sangat berterima kasih, apalagi kalau mau memberitahukan saya kalau aplikasi ini ada masalah.

Proposal kerja sama.
Ini kalau ada yang berminat saya ingin mengembangkan aplikasi ini menjadi aplikasi yang lebih berguna, yaitu dengan menambahkan feature untuk menampilkan tips, jadwal makan, jenis makanan yang harus dimakan dan apapun untuk menjaga berat badan selalu ideal. Dan akan lebih berguna lagi kalau semua informasi tadi benar-benar update sesuai dengan lingkungan sekitar, jadi saya ingin aplikasi ini bisa menampikan data dari server yang ada di internet yang datanya bisa disesuaikan.
Design dari pengembangan aplikasi kurang lebih seperti berikut.


Transaksi data akan seperti berikut.


Dimana request ke server akan menggunakan HTTPRequest dan respose dari server akan berupa data XML yang akan di parse sesuai dengan kebutuhannya di HP.
Ini saya bener-bener serius, bagi siapa saja yang ingin berinvestiasi di ide saya, saya tawarkan harga yang sangat murah. Saya akan memberikan semua sumber daya software dari source code aplikasi, SDK pengembangan dan resource lain seperti literatur jika ada yang mau memberikan saya sebuah HP Nokia N78 baru bergaransi nokia. Sebagai catatan saya meminta HP sebelum pengembangan aplikasi di mulai, karena saya tidak akan bisa membuat aplikasi yang bener-bener bisa digunakan kalau saya tidak punya target pengembangannya.
Terima kasih, bagi yang benar-benar berminat silahkan email saya di wawan_redhat@yahoo.com, atau kontak saya lewat YM dengan id hendrawan_ashari.
Powered by Blogger.

Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search